LEADBERITA. COM, JAMBI – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Jambi resmi mengesahkan tiga cabang olahraga (cabor) baru yang bergabung di bawah naungan KONI Provinsi Jambi
Pengesahan itu, berlangsung pada pelaksanaan Rapat Kerja Provinsi (RAKERPROV) KONI Jambi Tahun 2025 yang digelar pada 15-16 Desember 2025 di Rumah Kito Resort, Kota Jambi.
Adapun tiga cabor yang resmi disahkan tersebut adalah I.P.F Pickleball, Federasi Savate Indonesia, dan Pordasi Berkuda Memanah.
Bergabungnya tiga cabor ini, KONI Provinsi Jambi tampak semakin memperkuat eksistensinya dalam membina dan mengembangkan potensi olahraga di Bumi Sepucuk Jambi Sembilan Lurah.
Ketua Pengprov I.P.F Pickleball Provinsi Jambi, Rifki Septino, S.H., M.H., menyampaikan rasa syukur dan apresiasinya atas dukungan penuh dari KONI Provinsi Jambi serta seluruh cabang olahraga yang berada dibawah naungan organisasi tersebut.
“Saya sangat berterima kasih kepada seluruh jajaran pengurus KONI Provinsi Jambi serta seluruh cabor yang berada di bawah KONI Jambi. Semoga dengan hadirnya Pickleball di Provinsi Jambi, kami bisa berkontribusi dalam melahirkan atlet-atlet terbaik yang mampu bersaing di tingkat nasional bahkan internasional, dengan tetap menjunjung tinggi nilai-nilai sportivitas,” kata Rifki, Selasa (16/12/2025).
Rifki juga menambahkan bahwa sebelum resmi bergabung di bawah KONI Jambi, atlet Pickleball Jambi telah menunjukkan prestasi gemilang di tingkat nasional.
“Atlet Pickleball Jambi pernah meraih medali perunggu dalam Kejuaraan Nasional beberapa waktu lalu. Kini, dengan telah disahkannya Pickleball Jambi sebagai anggota resmi KONI Provinsi Jambi, kami menargetkan dapat membawa pulang medali emas pada kejuaraan berskala nasional ke depan,” tambahnya optimis.
Masuknya cabang olahraga baru ini diharapkan menjadi langkah positif bagi pengembangan dunia olahraga di Provinsi Jambi. Selain memperluas pilihan cabang olahraga yang dibina, hal ini juga menjadi peluang bagi lahirnya atlet-atlet potensial dari berbagai bidang olahraga baru.
Begitupun pihak KONI Provinsi Jambi menegaskan komitmennya untuk terus mendukung setiap cabang olahraga yang bernaung di bawahnya, baik dalam pembinaan, peningkatan prestasi, maupun dalam menciptakan ekosistem olahraga yang sehat, profesional, dan berprestasi. (*)

0 Komentar